Apotik Hijau, Manfaat Tanaman Saga

blogger templates
Apotik Hijau Manfaat Tanaman Saga  : Tanaman Saga banyak tumbuh secara liar di hutan hutan atau di ladang atau bahkan ditanam secara sengaja di pekarangan pekarangan rumah terutama di daerah pedesaan, Tanaman Saga termasuk dalam tanaman jenis perdu  dengan poko batang berukuran kecil dan biasanya merambat pada tanaman lain  atau pagar bambu tingginya dapat mencapai 2-5 meter daunnya majemuk berbentuk bulat telur serta berukuran kecil kecil, panjang 4-11 cm dan lebar 3-8 mm  warnanya hijau sampai hijau pucat., permukaan atas licin permukaan bawah berbulu halus bunganya berwarna ungu muda  dengan bentuk menyerupai kupu kupu berkumpul dalam tandan , saga mempunyai buah polong berisi biji biji berwarna merah dengan titik hitam mengkilat dan licin.
Manfaat Tanaman Saga

Nama Lain
1. Jawa                   : Saga telik, saga manis, saga cai, saga areuy2.
2. Kalimantan        : Saga, Taning Bajang
3. Nusa Tenggara   : Maat matenb, piling-piling
4. Sulawesi             : Walipopo, Punu no matiti, saga, kaca
5. Maluku               : war kamasin, malimali, aliwensi

Manfaat Tanaman Saga untuk pengobatan 

1. Amandel
akar saga dan kayu manis dicuci bersih, kemudian ditambah gula batu dan 5 gelas air direbus sampai mendidih hingga tinggal separonya, kemudian disaring dan diminum 2 kali 1 gelas setiap pagi dan sore.

2. Radang Mata
Satu genggam daun saga dicuci bersih kemudian digiling halus lalu direbus dengan 2 gelas air untuk diambil uapnya, uap air rebusan daun saga tersebut diambil untuk obat tetes mata

3. Sariawan
daun saga segar secukupnya dicuci bersih kemudian dijemur beberapa menit agar agak layu dikunyah kunya sampai halus sambil untuk kumur.

4. Panas Dalam
10-15 tangkai daun saga dicuci bersih lalu direbus dengan 2 gelas air bersih sampai tersisa 1 gelas setelah dingin disaring lalu diminum.

demikianlah sekilas tentang manfaat tanaman saga  semoga bermanfaat.....

0 Response to "Apotik Hijau, Manfaat Tanaman Saga"

Post a Comment